Rabu, 26 Maret 2014

Rumah Sehat



          Rumah adalah bangunan tempat tinggal, dimana sebagian besar waktu kita tinggal di rumah antara lain untu beristirahat, belajar, bermain, dan lain-lain. Oleh karena itu, kesehatan rumah sangat penting.

Syarat rumah sehat secara sederhana antara lain:
ü  Memiliki ruangan terpisah untuk keperluan sehari-hari dan mempunyai ukuran yang memadai, yaitu: ruang makan, ruang tamu, kamar mandi, kamar tidur, dsb.
ü  Tersedianya air bersih, saluran pembuangan air bekas, tempat sampah, jamban, dan saluran pembuangan air hujan.
ü  Kamar-kamar harus berjendela dan terdapat lubang angin serta di buat menghadap arah angin. Jendela kamar harus dibuka tiap siang hari.
ü  Pertukaran udara dalam rumah lancar, oleh karena itu ruangan dalam rumah harus cukup luas.
ü  Pada pagi hari, sinar matahari dapat masuk ke rumah dan malam hari terdapat penerangan yang cukup untuk membaca.
ü  Dinding dan lantai harus kering, tidak lembab.
ü  Asap dapur mempunyai jalan keluar melalui lubang langit-langit.
ü  Halaman rumah harus senantiasa bersih dan pekarangan rumah harus ditanami tumbuh-tumbuhan yang bermanfaat.
ü  Jika terdapat kandang peliharaan hewan ternak, jaraknya lebih dari 10 meter dari rumah.
ü  Tidak terdapat jentik-jentik nyamuk, lalat, kecoa, dan tikus.
DAFTAR PUSTAKA:
Dinkes Prop. DKI Jakarta. 2002. Modul Pelatihan “Dokter Kecil”. Dinkes Prop. DKI Jakarta: Jakarta.
Depkes RI. 2003. Pedoman, Modul dan Materi Pelatihan “Dokter Kecil”. Depkes RI: Jakarta.

0 komentar:

Posting Komentar